JUDUL BUKU:
Perangkat Pembelajaran Berbasis Model Project Based Learning dan Autograph
ISBN: 978-623-90750-4-0
Rp. 120.000,-
SINOPSIS
Istilah “Matematics is queen of science” menegaskan betapa
pentingnya peranan matematika ikut mengambil bagian dalam semakin berkembangnya
ilmu pengetahuan dan teknologi di abad modern sekarang ini. Pendidikan
matematika merupakan salah satu wahana untuk meningkatkan kualitas sumber daya
manusia.
Menurut UU No. 20 tahun 2003: “pendidikan adalah usaha sadar
dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar
peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki
kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan,
akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa
dan Negara”.
Untuk menghasilkan perangkat pembelajaran yang baik, perlu ditempuh
suatu prosedur tertentu, yakni dengan mengacu pada salah satu model
pengembangan perangkat pembelajaran tertentu.
Ada beberapa model pengembangan sistem pembelajaran diantaranya: (1)
Model PPSI (Prosedur Pengembangan Sistem Instruksional); (2) Model Dick and
Carey; (3) Model Kemp; dan (4) Model Thiagarajan, dkk. Namun Model pengembangan
yang akan digunakan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran dalam kajian ini
adalah model Thiagarajan dkk yang dikenal dengan 4-D Models (Model 4D) sehingga
model inilah yang akan dijelaskan. Model 4D dipilih karena sistematis dan cocok
untuk mengembangkan perangkat pembelajaran.